Jambi – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dan media, Korem 042/Gapu menggelar kegiatan olahraga bersama dengan wartawan se-Provinsi Jambi yang diselenggarakan di lapangan Korem, Selasa (02/07/2024).

Dandim 0415/Jambi Letkol inf Yoga Cahya Prasetya beserta personel jajaran, turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Kegiatan olahraga bersama ini meliputi berbagai aktivitas seperti senam, jogging, dan pertandingan sepak bola. Dandim 0415/Jambi bersama dengan wartawan tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara, menunjukkan semangat kebersamaan dan keakraban antara TNI dan media.

Dandim 0415/Jambi menyatakan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memperkuat sinergi dan kerja sama antara TNI dan media. “Kegiatan ini bukan hanya tentang olahraga, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun komunikasi yang lebih baik antara TNI dan wartawan. Melalui olahraga, kita bisa saling mengenal lebih dekat dan menciptakan hubungan yang harmonis,” ujarnya.

Baca juga:  Dandim 0416/Bute Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Dalam Rangka Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kebugaran fisik dan kesehatan para peserta. Olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran. Dengan berolahraga bersama, kita juga bisa saling mendukung dalam menjaga kebugaran fisik, tambah Dandim.

Komandan Korem 042/Gapu, Brigjen TNI Rachmad, S.I.P dalam sambutannya, juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan media dalam menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Jambi.

“Media memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Dengan adanya kerja sama yang baik antara TNI dan media, kita bisa bersama-sama menjaga keamanan dan kedamaian di Provinsi Jambi,” katanya.

Kegiatan ini diakhiri dengan pertandingan sepak bola yang diikuti oleh anggota TNI dan wartawan. Pertandingan berlangsung dengan penuh semangat dan diwarnai dengan canda tawa, menambah keakraban antara kedua pihak.

Baca juga:  Babinsa Beliung Ikuti GOKIL MAS untuk Memperkuat Semangat Kebersamaan dg Masyarakat

Melalui kegiatan olahraga bersama ini, diharapkan hubungan antara TNI dan media di Provinsi Jambi semakin erat dan solid, serta mampu bekerja sama dalam berbagai aspek demi kebaikan dan kemajuan masyarakat.

(Susi Lawati)